Sate Lilit Sereh Ayam-sapi Dengan Kacang Merah (3 Porsi)
Siapa bilang sate lilit sereh ayam-sapi dengan kacang merah sulit dibuat? Di blog resep kami, bunda akan menemukan resep sate lilit sereh ayam-sapi dengan kacang merah yang maknyus dan praktis dibuat dengan bahan-bahan yang ada di dapur.
Cuma dengan 13 bahan, kamu sudah bisa membuat sate lilit sereh ayam-sapi dengan kacang merah yang berkualitas untuk keluarga tanpa perlu membeli di luar lagi.
Silakan, simak resep lengkapnya dan jangan lewatkan kesempatan untuk mencoba resep ini hari ini!
Bahan-bahan
- Sekepal daging sapi giling
- Sekepal daging ayam giling
- Segenggam kacang merah
- 1/2 buah wortel
- 3 buah sereh
- 1 sdm kaldu ayam koala
- 2 cube kaldu ayam homemade
- 2 siung bawang merah
- 2 siung bawang putih
- 2 buah kemiri
- 3 helai daun jeruk
- 1 helai daun salam
- 1 sdm maizena
Atau 👇 lihat langkah pembuatan
Setelah semua bahan telah disiapkan kita lanjut untuk langkah pembuatannya.
Berikut 12 langkah gampang untuk membuat sate lilit sereh ayam-sapi dengan kacang merah :
Langkah pembuatan
- Rebus kacang merah sampai empuk pada air mendidih tambahkan kaldu ayam dan duo bawang saat merebus
- Sembari menunggu kacang merah kita siapkan untuk sate lilit
- Potong sereh menjadi 2 bagian, cuci bersih
- Sangrai kemiri
- Haluskan kemiri yang sudah di sangrai, uleg dengan duo bawang bisa tambahkan kaldu bubuk (optional)
- Bagi menjadi 2 bahan yang sudah di haluskan, sebagian diaduk rata dengan daging ayam. Sebagian lagi untuk daging sapi
- Parut wortel yang sudah dicuci bersih, lalu bagi 2 hasil parutan tambahkan ke masing2 daging untuk diaduk jadi satu dan merata
- Tambahkan maizena dimasing-masing adinan daging
- Bentuk sate lilit, masing2 bagian daging di bagi 3. Ayam 3 dan sapi 3.
- Letakkan pada wadah kukusan, dan tambahkan daun jeruk, daun salam, serta kaldu ayam home made
- Kukus 15-20 menit
- Sajikan sate lilit dengan kacang merah 💟
Kami yakin jika bunda mengikuti resep yang kami sajikan ini dengan benar mulai dari bahan-bahan hingga langkah-langkahnya maka mampu mendapatkan hasil yang sempurna.
Bila situs ini berguna, jangan lupa simpan halaman ini dan bagikan ke keluarga, teman-teman atau kerabat Anda.