Begini Resep Sayur Bobor Bayam Labu Siam

Reviana Novitasari
Ulasan : 5.0 ⭐ dari 2403
⌛ 20 - 25 menit
🗒️ 13 bahan
👩‍🍳 1 mangkok sayur

Siapa bilang sayur bobor bayam labu siam sulit dibuat? Di blog resep kami, kamu akan menemukan resep sayur bobor bayam labu siam yang nikmat dan gampang dibuat dengan bahan-bahan yang ada di dapur.

Hanya dengan 13 bahan, bunda sudah bisa membuat sayur bobor bayam labu siam yang berkualitas untuk keluarga tanpa perlu membeli di luar lagi.

Mari, simak resep lengkapnya dan jangan lewatkan kesempatan untuk mencoba resep ini hari ini!

Begini Resep Sayur Bobor Bayam Labu Siam

Bahan-bahan

  • 1 ikat bayam
  • 1 bh labu siam
  • Secukupnya capar dele / kecambah dari kedelai
  • Secukupnya santan segar encer (sy : 1 sachet kecil santan instan), bisa disesuaikan selera untuk kekentalan santannya
  • 700 ml air (secukupnya)
  • 2 lbr daun salam
  • 1 ruas jari lengkuas, dimemarkan
  • Secukupnya garam, gula, kaldu bubuk (optional)
  • 💥 Bumbu Halus :
  • 4 bh bawang merah
  • 2 siung bawang putih
  • 1 ruas jari kencur
  • Sedikit tempe bosok / tempe semangit (optional)
⚡ Sebelum Anda melanjutkan ke langkah-langkah pembuatan "Begini Resep Sayur Bobor Bayam Labu Siam", sebaiknya Anda membaca tips kesehatan singkat yang menarik berikut ini :

Atau 👇 lihat langkah pembuatan

Kalau semua bahan telah disiapkan kita lanjut untuk langkah pembuatannya.
Ada 4 langkah mudah untuk membuat sayur bobor bayam labu siam :

Langkah pembuatan

  • Siapkan bahan2 nya : Potek2 daun bayam, cuci bersih, tiriskan Belah labu siam menjadi 2, kemudian digosok2 hingga keluar buih/getah putihnya. Kupas kulit labu siam, potong sesuai selera, cuci bersih, tiriskan. Bersihkan kulit ari capar dele / kecambah kedelainya, potong sedikit ujung akarnya, cuci bersih, tiriskan.

    Begini Resep Sayur Bobor Bayam Labu SiamBegini Resep Sayur Bobor Bayam Labu Siam

  • Didihkan air secukupnya, masukkan labu siam. Setelah air mendidih kembali (labu siam 1/2 matang), masukkan capar dele, lengkuas, daun salam dan bumbu halus.

    Begini Resep Sayur Bobor Bayam Labu SiamBegini Resep Sayur Bobor Bayam Labu SiamBegini Resep Sayur Bobor Bayam Labu Siam

  • Setelah air mendidih kembali, masukkan santan, aduk terus pelan2 hingga mendidih, supaya santan tidak pecah. Bumbui garam, gula, kaldu bubuk (optional). Koreksi rasa. Terakhir masukkan daun bayam, masak hingga air mendidih kembali dan daun bayam layu. Matikan kompor.

    Begini Resep Sayur Bobor Bayam Labu SiamBegini Resep Sayur Bobor Bayam Labu SiamBegini Resep Sayur Bobor Bayam Labu Siam

  • Tata sayur bobor di mangkok dan siap disajikan bersama nasi hangat, sambal terasi dan lauk kesukaan keluarga, Alhamdulillah 🙏🏼😊

    Begini Resep Sayur Bobor Bayam Labu Siam

Kami percaya jika bunda mengikuti resep yang kami sajikan ini dengan benar mulai dari bahan-bahan hingga langkah-langkahnya maka akan mendapatkan hasil yang sempurna.

Bila situs ini berguna, jangan lupa simpan halaman ini dan bagikan ke keluarga, teman-teman atau kerabat Anda.

Resep lainnya…