Semur Daging Sapi Pedas (18 Bahan)
Siapa bilang semur daging sapi pedas sulit dibuat? Di blog resep kami, bunda akan menemukan resep semur daging sapi pedas yang lezat dan praktis dibuat dengan bahan-bahan yang ada di dapur.
Cukup dengan 18 bahan, Anda sudah bisa menciptakan semur daging sapi pedas yang higienis untuk keluarga tanpa perlu membeli di luar lagi.
Marilah, simak resep lengkapnya dan jangan lewatkan kesempatan untuk mencoba resep ini hari ini!
Bahan-bahan
- 1 kg daging sapi
- 5 buah kentang
- Bahan Marinasi
- 6 siung bawang putih
- 1 sdm lada bubuk
- 1 ruas jahe
- Bahan Tumis
- 6 siung bawang merah
- 5 siung bawang putih
- 5 biji cabe rawit
- 1 buah kayu manis
- 1 buah bunga pekak
- 5 buah cengkeh
- 1 sdt pala bubuk
- 1 sdm saos tiram
- sesuai selera Kecap manis
- secukupnya Garam, gula, penyedap, kaldu bubuk, lada bubuk
- secukupnya Air putih
Atau 👇 lihat langkah pembuatan
Setelah semua bahan telah disiapkan kita lanjut untuk langkah pembuatannya.
Berikut 6 langkah tidak rumit untuk membuat semur daging sapi pedas :
Langkah pembuatan
- Potong daging sapi sesuai selera. Kemudian d pipihkan satu persatu (agar daging cepat empuk). Sisihkan. Haluskan semua bumbu marinasi. Kemudian campur kan bumbu ke daging hingga merata. Diamkan d dalam kulkas selama kurleb 15-20 menit.
- Potong" kentang. Lalu goreng setengah matang. Sisihkan.
- Cincang atau rajang semua bumbu tumisnya ke dalam satu wadah. Kemudian panas kan minyak. Tumis semua bumbu tumis nya. Hingga merata dan harum. Lalu masukkan daging yg sudah d marinasi tadi. Aduk hingga merata.
- Lalu masukkan secukupnya air hingga daging terendam. Masukkan kecap manis sesuai selera. Masukkan juga saos tiram nya. Aduk hingga mendidih. Kalau sudah mendidih tutup wajan lalu masak menggunakan metode 5307.
- Jika dirasa daging sudah empuk dan kuahnya pas. Masukkan kentang yg sudah d goreng setengah matang tadi. Aduk hingga merata. Bumbui sesuai selera. Untuk step terakhir taburi dengan bawang goreng.
- Daann.. Semur daging pedas nya sudah siap di santap dengan nasi hangat bersama keluarga tercinta 😋😍
Kami yakin jika Anda mengikuti resep yang kami sajikan ini dengan benar mulai dari bahan-bahan hingga langkah-langkahnya maka bisa mendapatkan hasil yang sempurna.
Bila situs ini bermanfaat, jangan lupa simpan halaman ini dan bagikan ke keluarga, teman-teman atau kerabat Anda.