Resep Ayam Goreng Serundeng Kelapa

Reviana Novitasari
Ulasan : 4.9 ⭐ dari 2175
⌛ -
🗒️ 19 bahan
👩‍🍳 -

Siapa bilang ayam goreng serundeng kelapa sulit dibuat? Di blog resep kami, bunda akan menemukan resep ayam goreng serundeng kelapa yang lezat dan gampang dibuat dengan bahan-bahan yang ada di dapur.

Cuma dengan 19 bahan, Anda sudah bisa membuat ayam goreng serundeng kelapa yang higienis untuk keluarga tanpa perlu membeli di luar lagi.

Ayo, simak resep lengkapnya dan jangan lewatkan kesempatan untuk mencoba resep ini hari ini!

Resep Ayam Goreng Serundeng Kelapa

Bahan-bahan

  • 500 gram ayam (me bagian sayap)
  • 500 gram ati-ampela
  • 500 ml air kelapa (me 250ml hydro coco+250ml air)
  • Kelapa parut 2/3 bagian dr harga 5rb(kelapa 1/2 tua)
  • Bumbu halus
  • 8 siung baput
  • 10 bamer
  • 3 cm kunyit
  • 3 cm jahe
  • 5 butir kemiri
  • Bumbu utuh
  • 3 batang serai geprek
  • 4 lembar daun salam
  • 1 lembar daun pandan
  • 3 lembar daun jeruk buang tulangnya
  • Sejempol lengkuas geprek
  • 1/2 sdt totole
  • 2 sdt garam
  • 1 sdm ketumbar bubuk
⚡ Sebelum Anda melanjutkan ke langkah-langkah pembuatan "Resep Ayam Goreng Serundeng Kelapa", sebaiknya Anda membaca tips kesehatan singkat yang menarik berikut ini :

Atau 👇 lihat langkah pembuatan

Setelah semua bahan telah disiapkan kita lanjut untuk langkah pembuatannya.
Ada 5 langkah praktis untuk membuat ayam goreng serundeng kelapa :

Langkah pembuatan

  • Cuci bersih ayam menggunakan jeruk nipis lalu sisihkan. Sangrai kemiri sebentar baru bumbu halus lainnya sampai ada bagian yg berwarna kecoklatan. Kemudian haluskan bumbu yg sudah disangrai.
  • Lumuri ayam dengan garam, totole, n ketumbar. Setelah itu baru dilumuri bumbu halus. Setelah bumbu halus tercampur rata lumuri dengan kelapa parut kemudian tuang air kelapa+air. Aduk kembali sambil agak dipijit2 yaa.
  • Susun di panci daun salam, lengkuas, daun jeruk, serai n daun pandan. Tata ayam diatasnya baru tuang airnya. Ungkep dan masak selama 45 menit dengan api sedang. 30 menit berikutnya buka n balik ayamnya supaya matang sempurna. Tes rasa. Jika sudah pas lanjutan proses memasak.
  • Setelah 45 menit, pilih ayamnya, angkat n tiriskan. Kemudian pisahkan ampas n air dengan cara disaring(airnya jgn dibuang bisa untuk bikin kremesan, simpan dulu dikulkas).
  • Goreng ayam dengan api sedang. Baru goreng ampas/serundeng nya dengan api kecil supaya tidak gosong. Setelah itu tata ayam yang sudah tiris di piring baru ditaburi dengan serundeng nya. Ayam goreng serundeng kelapa siap disajikan. Selamat mencoba👍👍👍

    Resep Ayam Goreng Serundeng Kelapa

Kami percaya jika Anda mengikuti resep yang kami sajikan ini dengan benar mulai dari bahan-bahan hingga langkah-langkahnya maka mampu mendapatkan hasil yang sempurna.

Bila situs ini berguna, jangan lupa simpan halaman ini dan bagikan ke keluarga, teman-teman atau kerabat Anda.

Resep lainnya…