Sop Kambing Kuah Bening (tanpa Bau Kambing) (hanya 27 Bahan)

Reviana Novitasari
Ulasan : 5.0 ⭐ dari 2621
⌛ -
🗒️ 27 bahan
👩‍🍳 -

Siapa bilang sop kambing kuah bening (tanpa bau kambing) sulit dibuat? Di blog resep kami, bunda akan menemukan resep sop kambing kuah bening (tanpa bau kambing) yang enak dan mudah dibuat dengan bahan-bahan yang ada di dapur.

Cukup dengan 27 bahan, bunda sudah bisa membuat sop kambing kuah bening (tanpa bau kambing) yang higienis untuk keluarga tanpa perlu membeli di luar lagi.

Ayo, simak resep lengkapnya dan jangan lewatkan kesempatan untuk mencoba resep ini hari ini!

Sop Kambing Kuah Bening (tanpa Bau Kambing) (Hanya 27 bahan)

Bahan-bahan

  • 1 1/2 kg daging kambing dan tulangan
  • 2 ruas Jahe, iris (utk merebus)
  • 1 jempol Lengkuas, iris (utk merebus)
  • 5 jeruk nipis (utk hilangkan bau)
  • Secukupnya daun bawang
  • 1 buah wortel, iris
  • iris Tomat,
  • Bumbu halus :
  • 1/2 sdm lada
  • 8 siung bawang merah
  • 6 siung bawang putih
  • Seruas jahe
  • Bumbu tambahan :
  • 1/2 bh bawang bombay, iris
  • 1 buah pala, geprek
  • 7 bh cengkeh
  • 6 kapulaga utuh
  • secukupnya Gula, garam dn penyedap rasa sapi masako
  • Secukupnya air (saya pake 3 liter)
  • Bahan sambal tomat segar :
  • 6 bh cabe rawit merah
  • 4 siung bawang merah
  • 1 buah tomat merah segar
  • sesuai selera Garam, kaldu bubuk, gulpas
  • secukupnya Perasan air jeruk nipis
  • Pelengkap :
  • Bawang goreng
⚡ Sebelum Anda melanjutkan ke langkah-langkah pembuatan "Sop Kambing Kuah Bening (tanpa Bau Kambing) (hanya 27 Bahan)", sebaiknya Anda membaca tips kesehatan singkat yang menarik berikut ini :

Atau 👇 lihat langkah pembuatan

Kalau semua bahan telah disiapkan kita lanjut untuk langkah pembuatannya.
Ada 5 langkah tidak sulit untuk membuat sop kambing kuah bening (tanpa bau kambing) :

Langkah pembuatan

  • Beri perasan jeruk nipis pada daging dan diamkan kurang lebih 20 menit....ambil dagingnya saja kemudian rebus dengan jahe lengkuas, jika sudah mendidih dan keluar buih coklatnya..buang buihnya lalu tiriskan daging (jahe lengkuas jangan dibuang)
  • Siapkan air yang baru di panci lalu tumis bumbu halus sampai setengah matang lalu masukkan bumbu tambahan..tumis sampai matang lalu tuang ke air baru di panci didihkan
  • Setelah mendidih, masukkan daging lalu beri gula, garam, dan penyedap.tunggu hingga daging benar2 empuk (jika air menyusut banyak tp daging dirasa belum empuk bisa tambahkan air dan gula garam serta penyedap atau boleh juga pake metode 5.30.7 atau presto), jika dirasa sudah empuk dan pas, beri wortel lalu masak hingga matang..terakhir beri daun bawang sebentar lalu matikan api (utk daun bawang yg di kuah sop, iris besar2 memanjang, selebihnya daun bawang diiris kecil2 di wadah terpisah)
  • Penyajian : tata tomat, daun bawang didalam mangkuk lalu siramkan dengan kuah daging beserta daging dan wortelnya kemudian beri sambal mentah dan taburkan bawang goreng..sajikan
  • Utk membuat sambal tomat segar : ulek cabe rawit, bawang merah, tomat, gupas, garam, penyedap sampai halus kemudian beri perasan jeruk nipis...sajikan

Kami percaya jika Anda mengikuti resep yang kami sajikan ini dengan benar mulai dari bahan-bahan hingga langkah-langkahnya maka mampu mendapatkan hasil yang sempurna.

Bila situs ini berguna, jangan lupa simpan halaman ini dan bagikan ke keluarga, teman-teman atau kerabat Anda.

Resep lainnya…