Cara Bikin Sop Kimlo Versi Simple

Reviana Novitasari
Ulasan : 4.7 ⭐ dari 2006
⌛ 45 menit
🗒️ 17 bahan
👩‍🍳 4-6 porsi

Siapa bilang sop kimlo versi simple sulit dibuat? Di blog resep kami, bunda akan menemukan resep sop kimlo versi simple yang maknyus dan praktis dibuat dengan bahan-bahan yang ada di dapur.

Cukup dengan 17 bahan, bunda sudah bisa menyediakan sop kimlo versi simple yang higienis untuk keluarga tanpa perlu membeli di luar lagi.

Mari, simak resep lengkapnya dan jangan lewatkan kesempatan untuk mencoba resep ini hari ini!

Cara Bikin Sop Kimlo Versi Simple

Bahan-bahan

  • Bahan isian sop :
  • 2 buah wortel, iris tipis
  • 100 gr jamur kuping, potong proporsional (kalau pakai yg kering, rendam dulu dgn air panas setelah mengembang baru ditimbang)
  • 10 butir telur puyuh
  • 10 butir bakso sapi
  • 1 bungkus kecil soun
  • Bahan bumbu :
  • 1 buah ukuran kecil bawang Bombay, iris kasar (me: 1/2 buah yg ukuran besar)
  • 3 siung bawang putih, cincang halus (me: 4 siung ukuran kecil)
  • Secukupnya garam
  • Secukupnya gula
  • Secukupnya Royco ayam (me: skip)
  • Secukupnya minyak untuk menumis
  • Bahan taburan :
  • 1 batang daun bawang, iris halus
  • 1 batang seledri, iris halus
  • Secukupnya bawang goreng
⚡ Sebelum Anda melanjutkan ke langkah-langkah pembuatan "Cara Bikin Sop Kimlo Versi Simple", sebaiknya Anda membaca tips kesehatan singkat yang menarik berikut ini :

Atau 👇 lihat langkah pembuatan

Kalau semua bahan telah disiapkan kita lanjut untuk langkah pembuatannya.
Ada 5 langkah tidak sulit untuk membuat sop kimlo versi simple :

Langkah pembuatan

  • Siapkan bahan-bahannya ya..

    Cara Bikin Sop Kimlo Versi SimpleCara Bikin Sop Kimlo Versi Simple

  • Panaskan minyak, tumis bawang putih dan bawang bombay iris. Setelah harum, tambahkan air (saya agak banyak karena anak2 suka kuahnya). Masukkan garam dan gula, test rasa

    Cara Bikin Sop Kimlo Versi SimpleCara Bikin Sop Kimlo Versi SimpleCara Bikin Sop Kimlo Versi Simple

  • Lalu masukkan secukupnya lada bubuk. Jika air kuah hampir mendidih, masukkan bahan isian (bakso, telur puyuh, jamur kuping dan wortel). Masak sampai wortel empuk dan kuah matang.

    Cara Bikin Sop Kimlo Versi SimpleCara Bikin Sop Kimlo Versi SimpleCara Bikin Sop Kimlo Versi Simple

  • Setelah mendidih, masukkan soun (soun boleh ditambahkan ketika mau disantap jd sounnya ga melar dan ga bikin kuah menyusut). 📌Jangan lupa, test rasa lagi ya.. Terakhir masukkan irisan seledri dan daun bawang.

    Cara Bikin Sop Kimlo Versi SimpleCara Bikin Sop Kimlo Versi SimpleCara Bikin Sop Kimlo Versi Simple

  • Sop Kimlo versi simple siap disantap dengan nasi hangat..kalau si bungsu saya tanpa nasi..karena dia maunya seperti makan bakso..☺️

    Cara Bikin Sop Kimlo Versi SimpleCara Bikin Sop Kimlo Versi SimpleCara Bikin Sop Kimlo Versi Simple

Kami percaya jika kamu mengikuti resep yang kami sajikan ini dengan benar mulai dari bahan-bahan hingga langkah-langkahnya maka akan mendapatkan hasil yang sempurna.

Bila situs ini bermanfaat, jangan lupa simpan halaman ini dan bagikan ke keluarga, teman-teman atau kerabat Anda.

Resep lainnya…