Cara Membuat Gultik / Gulai Tikungan

Reviana Novitasari
Ulasan : 4.5 ⭐ dari 1870
⌛ -
🗒️ 32 bahan
👩‍🍳 2 orang

Siapa bilang gultik / gulai tikungan sulit dibuat? Di blog resep kami, kamu akan menemukan resep gultik / gulai tikungan yang sedap dan praktis dibuat dengan bahan-bahan yang ada di dapur.

Cuma dengan 32 bahan, bunda sudah bisa menyediakan gultik / gulai tikungan yang berkualitas untuk keluarga tanpa perlu membeli di luar lagi.

Yuk, simak resep lengkapnya dan jangan lewatkan kesempatan untuk mencoba resep ini hari ini!

Cara Membuat Gultik / Gulai Tikungan

Bahan-bahan

  • 750 gr daging sapi (bisa campur iga, paru/sengkel, bebas)
  • 3 liter air
  • 5 bungkus santan instan kemasan segitiga
  • Secukupnya garam
  • Secukupnya kaldu bubuk
  • Bumbu Halus :
  • 10 siung bawang merah
  • 7 siung bawang putih
  • 6 butir kemiri
  • 1 sdm ketumbar bubuk (disangrai)
  • 3 ruas jari jahe (dikupas)
  • 1 sdt kunyit bubuk
  • 1/2 sdt kayu manis bubuk
  • 1 sdt lada bubuk
  • 1 sdt jinten
  • Bumbu Daun :
  • 4 butir kapulaga
  • 4 butir cengkeh
  • 3 lembar daun salam
  • 10 lembar daun jeruk
  • 2 batang serai (memarkan)
  • 3 ruas lengkuas (memarkan)
  • Bahan Sambal :
  • 15 buah cabai merah keriting direbus
  • 15 buah cabai keriting merah direbus
  • 2 siung bawang putih direbus
  • 5 butir kemiri disangrai
  • Pelengkap :
  • Jeruk nipis
  • Sambal
  • Bawang goreng
  • Kerupuk
⚡ Sebelum Anda melanjutkan ke langkah-langkah pembuatan "Cara Membuat Gultik / Gulai Tikungan", sebaiknya Anda membaca tips kesehatan singkat yang menarik berikut ini :

Atau 👇 lihat langkah pembuatan

Kalau semua bahan telah disiapkan kita lanjut untuk langkah pembuatannya.
Berikut 7 langkah mudah untuk membuat gultik / gulai tikungan :

Langkah pembuatan

  • Blender bahan bumbu halus dengan minyak (jangan air ya biar nggak bau langu). Tumis bumbu halus dan bumbu daun hingga harum.
  • Masukkan air hingga mendidih, kemudian masukkan daging, aduk rata. Biarkan mendidih dulu dan daging sudah tidak berdarah lagi. Baru tambahkan garam, kaldu bubuk dan test rasanya. Tutup. Masak dengan api sedang hingga daging lunak dan bumbu meresap.

    Cara Membuat Gultik / Gulai Tikunganvideo cara membuat Cara Membuat Gultik / Gulai Tikungan

  • Jika daging sudah lunak maka tambahkan santan instan, diaduk-aduk hingga mendidih ulang. Matikan api. Beri taburan bawang goreng. Siap deh.

    Cara Membuat Gultik / Gulai Tikunganvideo cara membuat Cara Membuat Gultik / Gulai TikunganCara Membuat Gultik / Gulai Tikunganvideo cara membuat Cara Membuat Gultik / Gulai Tikungan

  • Tips menghemat gas 😁 1. Masak daging tadi dengan api sedang agak kecil selama 1 atau 2 jam dengan syarat wajib tertutup panci/wajannya jangan dibuka². Matikan api. Tetap jangan dibuka ya. Biarkan 30 mnt. Kemudian hidupkan lagi apinya, masak selama 15 mnt. Dagingnya pasti sudah lunak
  • 2. Cara kedua bisa dengan metode 15-30-15 yaitu sama spt cara pertama, dimasak dalam wajan tertutup, dihitung 15 menit sejak mendidih, kemudian matikan api, biarkan 30 mnt, tetap dg wajan tertutup, lalu hidupkan lagi kompor dan biarkan mendidih lagi selama 15 mnt. Jika dirasa masih kurang lunak bisa diulang metodenya lagi 1 kali lagi. Biasanya akan sudah lunak hanya saja bumbu kurang meresap ke daging kalau menurutku
  • 3. Cara ketiga bisa dengan presto. Rebus daging dalam panci presto lalu tutup, hitung 45 menit sejak berbunyi, kemudian matikan api. Lalu campur daging dan air rebusan dengan bumbu tumisan, masak dengan api kecil hingga bumbu meresap ke daging atau sampai daging terasa lunak dimakan. Biasanya ini hanya sekitar 30 mnt masaknya.
  • Aku sendiri selalu memakai metode 1, karena pakai api kecil juga jadi gak boros² kali kok dengan gasnya 😊

Kami yakin jika bunda mengikuti resep yang kami sajikan ini dengan benar mulai dari bahan-bahan hingga langkah-langkahnya maka mampu mendapatkan hasil yang sempurna.

Bila situs ini bermanfaat, jangan lupa simpan halaman ini dan bagikan ke keluarga, teman-teman atau kerabat Anda.

Resep lainnya…